
UPMKNews - Mahasiswa KKN STKIP Muhammadiyah Kuningan melangsungkan Bimbingan Belajar (Bimbel) bernama “RUPICA” di Desa Sukaharja. Pada hari Senin, 25 Juli 2022. Kegiatan ini akan dilaksanakan secara rutin selama KKN.
Sasaran bimbel ini yaitu anak-anak usia PAUD, TK, dan SD.
Di Sukaharja terdapat 2 sekolah PAUD dan TK yaitu TK PGRI Kalangenan dan RA (Raudhatul Atfhal) Al-Hasanah.
Untuk SD, terselenggara di 1 sekolah yakni SDN 1 Sukaharja dan ada MI (Madrasah Ibtidaiyah) yaitu MIN 1 Kuningan.
RUPICA sendiri merupakan akronim dari Rumah Belajar Pintar dan Cerdas.
Kegiatan ini dilaksanakan setiap seminggu 2 kali yakni pada hari Senin dan Sabtu pukul 13.00 WIB.
Untuk PAUD dan TK terjadwal kondisional sesudah ashar di posko, sedangkan untuk SD terjadwal setiap hari Senin yang diikuti oleh siwa/i kelas 4-6 dan hari Sabtu untuk siswa/i kelas 1-3, bertempat di ruangan kelas masing-masing.
Bimbel ini mencangkup pembelajaran calistung (membaca, menulis dan berhitung), video visual education dan uje (ubar jenuh/permainan). Dan kurikulum bahan ajar yang diterapkan yaitu kurikulum 2013.Pengajar di bimbel terbagi menjadi 2-3 mahasiswa per satu kelas.
Siswa yang mengikuti bimbel membawa buku paket atau LKS dan jika terdapat tugas sekolah, maka siwa/i dipersilakan membawanya saat bimbel untuk dibahas bersama-sama.
”Saya sangat mengapresiasi hadirnya kegiatan bimbel ini. Terkait jadwal bimbel di SDN 1 Sukaharja jadwal yang senggang yaitu setiap hari Senin dan Sabtu karena biasanya setelah sekolah ada siswa yang ikut madrasah. Dan untuk jadwal bimbel kelas atas yaitu 4-6 Saya menyarankan setiap hari Senin saja dikarenakan untuk hari Sabtu kelas 4-6 ada latihan marching band, untuk kelas bawah 1-3 boleh di hari Sabtu. Untuk tempatnya boleh menggunakan fasilitas ruangan di sekolah ini” ujar Ibu Eti kepala sekolah SDN 1 Sukaharja.
Anak-anak sangat antusias mengikuti bimbel, karena belajar secara in-door dan out-door sembari mengenalkan alam sekitar sehingga memberikan wawasan yang luas bukan hanya tentang materi pelajaran saja.
(Kel. KKN Desa Sukaharja)